Selasa, 01 Oktober 2013

Berawal dari Niat

Niat menulis pagi ini kembali muncul. Sudah hampir tiga bulan tidak memposting blog ini. Memang Ngeblog itu gampang2 susah, disamping kemauan menulis yang tinggi diikuti pula malas yang tinggi. seperti kata pepatah "semakin tinggi pohon semakin kencang pula angin yang menerpa"

13 Juni 2013 terakhir aku mengisi blog ini dengan tulisan, masih teringat apa yang ku tulis terakhir tentang cerita pendek teman kosku. Tapi kali ini aku gak membuat cerita pendek lagi, mungkin lebih ke tulisan2 tentang hal2 ke ilmuan. sih keilmuan??? sekali lagi bingung ke ilmuan apa yang mau ku tulis. Kalau sudah ada di depan komputer seakan otak ini terhenti, jari jemari yang dudah standby di atas keyboard malu2 berjalan menginjak tombol2 diatasnya. Wah, apa harus di rubah ya metodenya biar kalau sudah di depan komputer otak ini tetap bisa berputar, agar bisa menghasilkan pemikiran2 yang membuat otak ini lebih berkembang. 

Menurut apa yang aku dengar dan ingat kemarin waktu perkuliahan Perekonomian Indonesia yang diampu oleh Bapak Soeyono untuk mengubah masyarakat agar bisa melakukan perubahan yang lebih baik ada tiga hal, yakni Pertama, masyarakat harus mengubah cara berfikirnya yang semula tidak rasional menjadi rasional. Kedua, masyarakat harus mempunyai rasa tanggung jawab atas apa yang dilakukannya dan yang Ketiga, dalam melakukan pekerjaan apapun masyarakat harus merencanakan, melaksanakan dan mengevaluasinya. Kalo di pikir2 lagi memang harus begitu, tidak hanya untuk merubah perekonomian semata namun jika hal tersebut bisa dilaksanakan dengan konsisten aku yakin Indonesia akan keluar dari lingkaran setan kemiskinan dan sedikit demi sedikit akan menjadi negara yang sejahtera.

Comments
3 Comments
  1. saya hanya bisa berharap semoga saja rakyat indonesia bisa konsisten untuk membasmi para koruptor yang semakin merajalela yang aksinya membuat pembangunan Indonesia semakin jauh tertinggal oleh negara2 lain...salam :-)

    BalasHapus
  2. tulisan yang juga menjadi sumber saran dan inspirasi bagi saya, mas

    BalasHapus

Tulisan terkait